Keren, Pemkab Jeneponto Raih Predikat Cukup Informatika, Sayang Masih Ada Oknum Pejabatnya Enggan Dikonfirmasi

    Keren, Pemkab Jeneponto Raih Predikat Cukup Informatika, Sayang Masih Ada Oknum Pejabatnya Enggan Dikonfirmasi
    Pemerintah Kabupaten Jeneponto Raih Predikat Kategori Cukup Informatika dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan (Sulsel).

    JENEPONTO - Belum lama ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jeneponto meraih penghargaan kategori cukup Informatika dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan (Sulsel).

    Predikat yang diraih oleh Pemkab Jeneponto ini, kerena dinilai mampu memberikan/menyajikan sebuah informasi yang transpatan dan akuntabel sebagai penyelenggaraan pemerintahan yang baik.

    "Dengan predikat cukup Informatif ini, kita dianggap mampu memberikan informasi yang baik transparan dan akuntabel kepada publik, " ungkap Juru bicara Pemda Jeneponto, Mustaufiq sesaat lalu.

    Justeru, Mustaufiq menerangkan, transparansi informasi publik ini merupakan sebuah tantangan bagi Pemkab Jeneponto yang perlu dihadapi agar kepercayaan publik kepada pemerintah meningkat.

    "Tantangan-tantangan itu bukan untuk dihindari, namun dicarikan solusi agar distribusi informasi kepada masyarakat dapat berjalan dengan baik, " jelas Mustaufiq.

    Namun, sayangnya predikat yang diraih Pemkab Jeneponto ini kurang direspon baik oleh salah seorang oknum Pejabat di lingkup Dinas PUPR Jeneponto.

    Hal itu terbukti disaat media ini berulangkali menghubungi Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas PUPR Kabupaten Jeneponto Mashuri Lalang melalui via telepon namun tak pernah di respon meskipun handphone miliknya terlihat berdering.

    Begitupun, pesan WhatsApp yang dialamatkan kepadanya sejak tertanggal, 5 Januari 2023 hingga berlanjut 27 Januari 2023 juga tidak direspon. Padahal, pesan berbunyi konfirmasi itu tercentang dua biru (dibaca).

    Media ini bermaksud mengkonfirmasi
    atas adanya informasi dari masyarakat terkait proyek pengerjaan pengaspalan jalan di Desa Gunung Silanu, Kecamatan Bangkala, Jeneponto yang diduga tidak sesuai spesifikasi. Dan penyebab keterlambatannya pekerjaan tersebut. 

    Akan tetapi, hasil konfirmasi ini untuk mendapatkan informasi yang berimbang tidak menuai hasil.

    "Bagaimana kita mau menyajikan sebuah berita yang berimbang sementara yang bersangkutan selaku leading sektor pelaksana kegiatan pekerjaan ini nggan dikonfirmasi, " kata Syam mewakili rekan-rekan jurnalis lainnya.

    Sebelumnya, media ini sudah meminta kepada Sekertaris Daerah (Sekda) Jeneponto, Muh Arifin Nur untuk mengevaluasi Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga, Mashuri Lalang.

    Media ini juga berharap, Kepada Bupati Jeneponto, Drs. H. Iksan Iskandar untuk mengevaluasi oknum pejabatnya yang enggan memberikam informasi kepada publik. 

    "Kami berharap kepada bapak Bupati Jeneponto Drs. H. Iksan Iskandar ketika ada oknum pejabatnya yang enggan dikonfirmasi oleh rekan-rekan media digantikan saja. Buat apa dipertahankan, " harap Syam, Senin (13/02/2023) (**). 

    jeneponto sulsel
    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Polemik Bantuan Ternak Sapi BPBD Jeneponto,...

    Artikel Berikutnya

    Berikut, Nama-nama Hasil Seleksi Administrasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia
    Kapusbintal TNI: Peningkatan Ekonomi Mustahik Melalui UMKM
    Tim Persit Puspenerbad Juara Lomba Voli Antar Cabang Sejajaran PG Mabesad
    Penyuluhan Kesehatan Semarakkan HUT Ke-56 Puskes TNI
    Usai Dilantik Jadi Anggota DPRD Sulsel, Salmawati Paris Tancap Gas Serap Aspirasi Masyarakat di Jeneponto
    Ribuan Massa Nomor 2 Kepung Kantor Bawaslu Jeneponto, Sebut PSU di TPS 2 Boronglamu Terkesan Dipaksakan
    KPU Jeneponto Angkat Bicara Terkait Video yang Beredar Viral di Media Sosial, Begini Penjelasannya
    Tak Butuh Waktu Lama, Disdukcapil Jeneponto Tuntaskan Adminduk Korban Rudapaksa Cacat Fisik di Tamalatea
    Sambut HBA ke-63 dan HUT IAD XXIII, Kejari Jeneponto Kolaborasi IDI Sukses Gelar Bakti Sosial
    Debat Publik Kedua di Makassar, Paslon Bupati Jeneponto Paris dan Islam Tampil Totalitas Paparkan Visi - Misi
    Debat Kandidat di Makassar, Paslon Bupati Paris-Islam Menakjubkan saat Sampaikan Closing Statemen
    Proses Sortir dan Pelipatan Surat Suara Pilgub Selesai, KPU Jeneponto Temukan 15 Lembar Surat Suara Rusak
    Usai Dilantik Jadi Anggota DPRD Sulsel, Salmawati Paris Tancap Gas Serap Aspirasi Masyarakat di Jeneponto
    Hasil Survey LMI November 2024, PASMI Paris - Islam Unggul di Pilkada Jeneponto
    KPU Jeneponto Gelar Debat Publik Pertama di Hotel Four Ponit Makassar, 4 Paslon Cabup dan Cawabup Tampil Memukau
    Sah.! Empat Paslon Bupati Jeneponto Resmi Mendaftar, Ketua KPU Asming: Semua Berkas Syarat Calon Lengkap dan Benar
    KPU Jeneponto Gelar Bimtek Persiapan Rekruitmen KPPS Pilkada Serentak 2024, Ini Tahapannya
    Baliho PASMI Mendominasi di Jeneponto, Do'a dan Dukungan Masyarakat untuk Paslon Bupati Paris-Islam Terus Mengalir
    KPU Jeneponto Bekali Pengetahuan Seluruh PPK dan PPS Bimtek TOT untuk KPPS pada Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami